Diduga Kuat ada Kelalaian hingga Laka Laut, LPKP2HI, LIPK, LAKI dan Sejumlah Media Pertanyakan Perkembangannya ke Polairud
FORUMNUSANTARANEWS.COM
SUMENEP, FNnews com – Terjadinya Laka – Laut KM. Samporna Maju di Perairan Pelabuhan Kalianget – Talango diduga kuat ada kelalaian. Team aktifis terus bergerak dan mengawal kasus tersebut.
Baca juga : https://forumnusantaranews.com/sayfiddin-ketua-lipk-berkomitmen-kawal-kejadian-laka-laut-km-samporna-maju-sesuai-hukum-yang-berlaku/
Hal itu disampaikan oleh beberapa AktifisĀ kemarin kepada Kasatpol Airud AKP. Totok yang didampingi oleh Heri ( Penyidik ) saat mendatangi kantor Polairud sekira Pukul. 13.00 WIB, pada hari Senin ( 28 /11 / 22 ).
Dari itu Lembaga Pengawas Korupsi dan Pemantau Penegak Hukum Indonesia ( LPKP2HI ), Lembaga Independen Pengawas Keuangan ( LIPK ), Lembaga Anti Korupsi Indonesia ( LAKI ) dan sejumlah Media berkomitmen mengawal kejadian Laka – Laut tersebut sampai tuntas, sehingga diharapkan tidak ada Korban yang dirugikan dan tidak terjadi kecelakaan yang sama di kemudian hari.
Pada kesempatan itu para Aktifis dan Media menanyakan perkembangan kasus insiden dimaksud. Kasatpol Airud yang di wakili oleh Heri sebagai Penyidik menerangkan, bahwa sepeda motor sebanyak 7 ( tujuh ) unit telah dapat diselamatkan, tinggal 1 ( satu ) unit sepeda lagi.
Sebelum menerangkan, Heri sempat mengatakan bahwa klarifikasi secara resmi lewat Humas Polres, tapi Ia secara pribadi sedikit menerangkan dan menjawab atas pertanyaan Aktifis agar Publik bisa mengetahuinya.
” Alhamdulillah dari 8 ( Delapan ) unit sepeda motor yang jatuh ke laut, 7 ( tujuh ) unit telah dapat diselamatkan, tinggal 1 ( satu ) unit yang belum ketemu, ” ungkap Heri.
Ia memaparkan bahwa permasalahan ini menjadi atensi Pihaknya, agar kedepan tidak terjadi hal yang sama. Dirinya juga menjawab pertanyaan – pertanyaan yang diajukan oleh Media dan LSM saat itu.
Ditanya sampai dimana tahap proses hukumnya, Heri menyampaikan bahwa masih pada tahap penyelidikan.
” Kami akan bekerja secara obyektif dan profesional Mas, dan kami mengucapkan banyak terima – kasih atas kedatangan teman – teman saat ini, tentunya hal ini menjadi support bagi kami untuk bekerja lebih baik “, tutupnya.
Pada kesempatan itu, Team meminta kepada Kasatpol Airud agar kasus Laka – Laut dapat diproses dengan serius, transparan, Obyektif dan Profesional.
Perlu diketahui Team akan terus mengawal dan selanjutnya akan berupaya mengkonfirmasi pihak – pihak terkait lainnya. ( B )
Tinggalkan Balasan