PROBOLINGGO,forumnusantaranews.com-Afiliasi Wartawan Probolinggo Raya (AWPR) menggelar kegiatan jalan sehat dan senam memperingati HUT ke-3 di Jalan Suroyo, No 25 Kecamatan Kanigaran Kota Probolinggo, Minggu (29/10).
Acara yang dipusatkan di Kantor Afiliasi Wartawan Probolinggo Raya (AWPR) ini diikuti oleh seluruh pengurus serta pihak TNI, Polri, dan masyarakat umum.
Ketua AWPR Hariyadi mengatakan acara jalan sehat dan senam ini sudah kesepakatan dari temen- temen seluruh anggota Afiliasi Wartawan Probolinggo Raya.
Hariyadi menjelaskan bahwa salah satu tujuan dari kegiatan Jalan sehat dan senam sehat AWPR ini adalah untuk lebih mendekatkan dan meningkatkan solidaritas jurnalis bersama masyarakat.
“Saya berharap melalui kegiatan jalan sehat ini semoga temen -temen dari jurnalis yang lain khususnya jurnalis Probolinggo harus menyatu bersama masyarakat untuk membangun negri indonesia ini lebih maju,” ungkapnya
Acara jalan sehat Afiliasi Wartawan Probolinggo Raya (AWPR) ini, juga menyediakan undian berbagai hadiah, mulai dari hadiah hiburan, sepeda, kulkas, dan hadiah utama berupa 1 unit sepeda motor listrik,” kata Hariyadi
Farida masyarakat umum yang ikut serta jalan sehat menuturkan, saya sangat senang mengikuti senam dan jalan sehat kali ini juga dapat hadiah menarik,
Saya berharap semoga jurnalis Probolinggo selalu kompak dan jangan bikin berita hoak, ikuti SOP kode etik sebagai jurnalis,” tuturnya
Acara pun semakin meriah kala ada iringan musik elekton dalam kegiatan tersebut.(sin)
Tinggalkan Balasan