Meriahkan Kelulusan Siswa – Siswi, SDN Kalianget Barat IV beserta TK. Al- Hidayah Gelar Malam Pisah Kenang

Meriahkan Kelulusan Siswa – Siswi, SDN Kalianget Barat IV beserta TK. Al- Hidayah Gelar Malam Pisah Kenang

 

 

MADURA – SUMENEP, FN,Com – Pada hari Sabtu, tanggal 15 Juni 2024 SDN Kalianget Barat IV beserta TK. Al-Hidayah selenggarakan malam resepsi perpisahan bagi siswa – siswi Tahun Ajaran 2023 – 2024 yang dinyatakan lulus pendidikan tingkat Sekolah Dasar dan Taman Kanak – Kanak.

 

Perayaan digelar dihalaman sekolah SDN Kalianget Barat IV, Jl. Raya Kalianget, Desa Kalianget Barat, Kecamatan Kalianget, Kabupaten Sumenep, Propensi Jawa Timur.

 

Diketahui, acara dimulai sekira Pukul. 19.30 WIB sampai dengan Pukul. 22.00 WIB. Hadir pada acara malam pisah kenang yakni, Kepala Sekolah ( Joko ) beserta para Guru, Komite sekolah, Pengawas ( Moh. Azis ), Mantan Kepala Sekolah sebelumnya ( Budiyanto ), Pj. Kepala Desa ( Suhrawi ), Mantan Kepala Desa ( Suharto ), Sekretaris Desa ( Sumarno ), Polsek Kalianget, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Wali Murid serta Siswa – Siswi.

 

Joko sebagai Kepala Sekolah, kepada media saat ditemui mengungkapkan, ” banyaknya undangan sekitar 250 orang termasuk siswa – siswi, untuk wali murid kelas VI yaitu Bapak dan Ibu “.

 

Ia selanjutnya menuturkan kalau perayaan itu adalah hasil musyawarah dan kesepakatan Paguyuban para wali murid bersama Komite Sekolah dan kebetulan yang menjadi ketua panitianya adalah Ketua Paguyuban itu sendiri.

 

 

” Para wali murid sangat antusias ingin mengadakan malam perpisahan, karena menurut mereka adalah suatu moment penting dan sangat bersejarah, sehingga panitia penyelenggaranya adalah mereka sendiri para wali murid “, tandasnya kepada media FN.Com disela – sela kesibukannya.

 

Adapun rangkaian acara tersusun sebagai berikut, Pembukaan, Pembacaan Ayat Suci Al’quran, Tari Muang Sangkal, Sambutan – sambutan, Penyerahan tanda kelulusan kepada siswa – siswi yang lulus disampaikan oleh Joko selaku Kepala Sekolah, hiburan pentas seni oleh siswa – siswi Taman Kanak – Kanak dan Sekolah Dasar. ( Bambang )

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *