“Benarkah Ada Manipulasi” Dua Foto KTP Serupa Namun NIK dan Nama Berbeda

Makassar, forumnusantaranews.com

Serupa tapi tak sama ungkapan tersebut cocok ditujukan pada dua Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang nama dan NIK nya berbeda namun foto yang tertera pada dua KTP tersebut wajah yang serupa.

Manipulasi adalah sebuah proses rekayasa yang secara disengaja dengan melakukan penambahan, penyembunyian, penghilangan atau pengaburan terhadap bagian atau keseluruhan sebuah sumber informasi.

Untuk mengetahui lebih jauh fenomena ini, wartawan media ini pun mencoba menelusuri siapa sebenarnya pemilik foto yang ada di KTP tersebut, berkat kerja keras investigasi dan berhasil mengungkap identitas foto di KTP yaitu, Drs. Syarifuddin, M.Si, pemilik KTP dengan Nomor Induk Kependudukan (NIK) 7371110111570004, Kelahiran Suli, 01-11-1957, Warga Kelurahan Manggala, RT001/RW001, Kecamatan Manggala, Kota Makassar, yang juga merupakan pensiunan ASN dan pengurus kader Partai Perindo Kota Makassar.

Saat dikonfirmasi wartawan 12 Juli 2022, di salah satu Cafe dibilangan Kota Makassar, Syarifuddin membenarkan jika foto yang ada di KTP atas nama Muhammad Nasir R, itu adalah foto wajah dirinya sambil mengeluarkan dompetnya dan mengambil KTP miliknya kemudian memperlihatkan kepada wartawan. “Foto yang ada di KTP atas nama Muhammad Nasir, R itu adalah foto diri saya yang sama dengan foto yang ada di KTP saya .”Lanjut kata Syarifuddin, saat itu pada bulan januari 2022 lalu, saya beserta ketiga teman saya diajak oleh Bapak anggota DPRD berinisial SR untuk jalan-jalan ke Jakarta, pada sore hari itu sebelum berangkat ke Jakarta kami di panggil dan diminta menyerahkan KTP di kantor DPRD Kota Makasssar untuk pengurusan ticket pemberangkatan lalu kemudian dikembalikan pada saat itu kepada kami, setelah sampai jakarta barulah saya sadar dan tau kalau ternyata KTP saya berubah dengan identitas orang lain.”
Sempat saya tanyakan kepada pak SR kenapa seperti ini, beliau menjawab “Pakaimi saja” ucap Syarifuddin kepada wartawan.

Informasi yang dihimpun di Humas kantor DPRD Kota Makassar, salah satu staf humas mengatakan bahwa, “Muhammad Nasir R, adalah anggota DPRD namun saya tidak tau di komisi mana beliau coba tanyakan di bawah lantai satu.” Ucapnya., Saat wartawan memperlihatkan foto KTP, staf tersebut menampik bahwa “itu bukan beliau (Muh. Nasir R) tidak seperti itu wajahnya.” Sambil menunjukkan foto wajah Muh. Nasir R, yang sebenarnya Yang berada di kalender

Untuk mengungkap dan memperjelas kasus ini wartawan berusaha mengkonfirmasi Muhammad Nasir R, Via chating WhatsApp pribadinya dengan beberapa pertanyaan, namun sangat di sayangkan sejak sore kemarin 12/7/2022 pada pukul 18.46. Wita hingga diterbitkannya pemberitaan ini di media 13/7/2022 pada pukul 21.00 Wita, belum juga dijawab pertanyaan wartawan meskipun statusnya terbaca centang biru.

Ada apa dibalik kasus ini ??
Benarkah ada manipulasi ??
Mari kita tunggu hasil investigasi selanjutnya. (Tim)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *