HUT Kabupaten Pesibar.Ke-11 Pj.Sekda Gelar Lomba Masak Nasi Goreng Di Halaman Pemkab.

ForumNusantaranews.com PESISIR BARAT-Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian (Diskominfotiksan), Suryadi, S.IP., M.M., menginformasikan bahwa, Pj. Sekda Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar), Drs. Jon Edwar, M.Pd., membuka kegiatan lomba masak nasi goreng sehat dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-11 Pesibar Tahun 2024, di Halaman Komplek Perkantoran Pemkab Pesibar, Selasa (23/4/2024).

Kegiatan tersebut dihadiri langsung Wakil Bupati, A. Zulqoini Syarif, S.H., anggota DPR RI, Khoirul Mukhtar, S.E., Ketua I Tim Penggerak-Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Pesibar, Yulnawati Zulqoini, Ketua Dharma Wanita Persatuan (DWP) Pesibar, L. Liastuti, S.Pd.. M.M., dan para kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemkab Pesibar.

Dalam sambutannya Pj. Sekda Jon Edwar yang juga merupakan Penasehat DWP Pesibar, menyampaikan apresiasinya terhadap seluruh peserta lomba yang berasal OPD, forkopimda Pesibar-Lampung Barat (Lambar), dan instansi vertikal.

Pj. Sekda Jon Edwar mengatakan bahwa kegiatan tersebut bermaksud untuk mengembangkan ketahanan keluarga yang harmonis. “Tujuan lainnya adalah sebagai salah satu wadah untuk mempererat ajang silaturahmi sebagai satu keluarga di Pesibar yang dapat memperkuat langkah untuk menggapai cita-cita mewujudkan Pesibar yang amanah, maju, dan sejahtera,” tutur Pj. Sekda Jon Edwar.

Menurut Pj. Sekda Jon Edwar, dalam kiprah 11 tahun Pesibar dan tahun-tahun ke depannya, tentu akan ada banyak dinamika dan permasalahan yang dihadapi. “Namun saya meyakini jika semua pihak memposisikan diri menjadi bagian dari pemberi solusi dari masalah yang ada, maka segala halangan dan rintangan akan mampu dihadapi dan diselesaikan,” pungkas Pj. Sekda Jon Edwar.(Apri)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *