Kantor Baru Syahbandar Pelabuhan Kalianget Belum Siap Ditempati
Taufik, Kepala Syahbandar Pelabuhan Kalianget.
FORUMNUSANTARANEWS.COM
Sumenep, FNnews.com - Nampak Gedung megah berdiri di lokasi Pelabuhan Kalianget, Sumenep - Madura, Jawa Timur.
Diketahui Gedung tersebut adalah Kantor Syahbandar lama yang telah mengalami renovasi.
Menurut Taufik, Pembangunan Gedung menghabiskan lebih dari 5 Milliar. Ia adalah Kepala Syahbandar Kalianget yang baru, menjabat sejak tanggal 15 Agustus 2022 menggantikan Supriyanto, yang sebelumnya bertugas di Syahbandar Pelabuhan Pulau Bawean - Gersik.
Gedung Kantor Baru Syahbandar.
Saat ditanya oleh awak media, kapan kantor baru akan ditempati ? Ia menerangkan, sebenarnya pihaknya ingin secepatnya menempati bangunan baru tersebut, namun hal itu belum bisa teralisasi karena masih ada yang bocor.
" Kami ingin secepatnya menempati kantor tersebut, namun karena masih ada yang bocor jadi masih belum dapat kami menempatinya dan bangunan itu masih dalam masa pemeliharaan selama 180 hari, terhitung sejak tanggal 16 Agustus 2022 " , ungkapnya kepada awak media, saat berada tempat kerjanya, sekitar Pukul.11.00 WIB, Selasa ( 04 / 10 / 22 ).
Pada kesempatan yang sama Taufik, Kepala Syahbandar Kalianget yang baru menjabat belum genap 2 ( dua ) bulan dan kebetulan juga berasal dari Kota Sumenep tepatnya Desa Dasuk, memastikan kalau pihaknya akan lebih intens melakukan pengawasan terhadap kapal utamanya Tongkang trayek Kalianget - Talango PP, agar keselamatan penumpang dapat lebih terjamin. ( B )
Tinggalkan Balasan