Pringsewu, (FN) – Polisi mengimbau masyarakat waspadai beragam kasus penipuan yang saat sedang marak terjadi di Indonesia. Salah satunya penipuan berkedok jasa kurir ekspedisi yang sedang viral di media sosial.
Penipuan jenis baru tersebut dikabarkan bisa membobol isi rekening korban pengguna mobile banking atau m-Banking.
Unggahan tersebut pertama kali dibuat oleh akun Instagram @evan_neri.tftt pada Rabu (30/11/2022).
Pada modus ini, pelaku berpura-pura sebagai kurir dan mengirimkan file dengan ekstensi APK bertuliskan foto paket kepada korban.
Pengunggah menuliskan, korban terlanjur mengunduh file tersebut. Akibatnya, tanpa sepengetahuan korban, saldo m-Banking pun terkuras.
Dalam kasus ini Korban mengaku tidak pernah menjalankan atau membuka aplikasi apa pun. Korban juga mengatakan bahwa tidak ada perintah untuk mengisi user ID atau kata sandi pada situs lain.
Meski belum ada laporan terjadi di wilayahnya, Kapolres Pringsewu Lampung AKBP Rio Cahyowidi mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap modus seperti ini. Apalagi jika mereka merasa tidak pernah melakukan transaksi pembelian.
“Jika memang tidak pernah bertransaksi pembelian ya jangan langsung mengikuti petunjuk dan perintah dalam pesan singkat itu,” Ujar AKBP Rio Cahyowidi melalui release Humasnya pada Selasa (6/12/22) malam.
Rio juga meminta masyarakat untuk bijak bermedia sosial dan tidak mudah tergiur saat mendapatkan pesan singkat yang berisi hadiah dan iming-iming lain di ponselnya.
“Berawal dari rasa penasaran yang lebih lalu membuat korban kemudian mau mengikuti semua petunjuk pelaku yang akhirnya berdampak pada kerugian materil bagi korban itu sendiri,” jelasnya.
Tinggalkan Balasan