Kapolres Tabalong Pimpin Sertijab Kasat Intelkam, Kasat Lantas, dan Kapolsek Tanta

Upacara Sertijab pejabat utama Kepolisian Resor Tabalong dipimpin langsung Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin, S.H., S.I.K., M.Med.Kom.

TABALONG, ForumNusantaraNews – Upacara serah terima jabatan (Sertijab) pejabat utama di lingkungan Kepolisian Resor Tabalong bertempat di halaman Mapolres Tabalong, Selasa (25/01/2022) pagi dipimpin langsung Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin, S.H., S.I.K., M.Med.Kom.

Pejabat utama Polres Tabalong yang diserahterimakan adalah Kasat Intelkam Polres Tabalong AKP Agus Wibowo mutasi jabatan baru sebagai PS. Kanit 1 Subdit 5 Dit Intelkam Polda Kalsel dan digantikan oleh AKP Tatang Suryawan yang sebelumnya menjabat PS. Kasubbagproduk Bag. Analis Dit Intelkam Polda Kalsel

Kemudian, Kasat Lantas Polres Tabalong yang sebelumnya dijabat AKP Salahuddin Kurdi, S.H. mutasi jabatan baru sebagai Paur Sibinev Subditbhabinkamtibmas Dit Binmas Polda Kalsel yang digantikan oleh AKP Rio Angga Prasetyo, S.I.K., M.M. yang sebelumnya menjabat Kasat Lantas Polres Banjar Polda Kalsel.

Dan Kapolsek Tanta AKP Pinayungan Siregar, S.H. mutasi jabatan baru sebagai Kasubbagstrajemen dan RB Bagren Polres Tabalong digantikan Iptu Supriyono yang sebelumnya menjabat Kaur Binopsnal Satreskrim Polres Tabalong.

Setelah upacara sertijab selesai, kegiatan dilanjutkan pisah sambut pejabat lama dan pejabat baru Kasat Lantas, Kasat Intelkam dan Kapolsek Tanta di Aula Praja Utama Polres Tabalong.

Pada kesempatan ini, Kapolres Tabalong AKBP Riza Muttaqin, S.H., S.I.K., M.Med.Kom. menyampaikan bahwa Mutasi di lingkungan Kepolisian adalah hal yang wajar dan biasa dalam organisasi. Kapolres juga mengucapkan terima kasih dan selamat bertugas di tempat yang baru kepada pejabat lama Polres Tabalong serta Selamat datang Pejabat Baru Polres Tabalong.

Kepada Pejabat Baru segera mempersiapkan diri dan menyesuaikan bekerja di tempat yang baru serta menjalin komunikasi dan kolaborasi dengan seluruh anggota dan masyarakat Tabalong untuk kelancaran pelaksanaan tugas ke depannya. (Anang)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *