PROBOLINGGO,forumnusantaraews.com-Koramil 0820/11 Sumber kembali melakukan pendampingan dalam pelaksanaan forum konsultasi publik terkait pendataan registrasi sosial ekonomi (Regsosek) yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik Kabupaten Probolinggo.
Serda Chairul, Anggota Koramil 0820/11 Sumber mengatakan untuk pendampingan dalam pendataan regsosek kali ini bertempat di kantor Desa Wonokerso Kecamatan Sumber Kabupaten Probolinggo. Dalam forum konsultasi publik registrasi sosial ekonomi tersebut selain dihadiri oleh jajaran pemerintahan Desa Wonokerso juga hadir tokoh masyarakat dan pendamping desa.
“Kegiatan ini bertujuan untuk mengetahui teknis dan administrasi pelaksanaan forum konsultasi publik dan hal-hal yang menjadi koreksi dan masukan akan menjadi catatan serta diharapkan dapat memberikan gambaran riil mengenai bagaimana jalannya kegiatan forum konsultasi publik terhadap seluruh peserta dan pihak yang terlibat,”kata Serda Chairul, Senin (8/5).
Ia menambahkan pendampingan dalam forum konsultasi publik merupakan kegiatan konsultasi mengenai ketepatan hasil pengelompokan kesejahteraan keluarga yang telah dilakukan oleh badan pusat statistik, pendataan registrasi sosial ekonomi di Desa Wonokerso ini bertujuan untuk dijadikan acuan pemerintah daerah untuk menyusun dan melaksanakan program terkait sosial ekonomi.
Mendorong percepatan penghapusan kemiskinan ekstrim, integrasi program dan menuju satu data indonesia sekaligus menangkap dinamika perubahan kesejahteraan masyarakat sebagai rujukan untuk integrasi program perlindungan sosial dan pemberdayaan ekonomi serta untuk meningkatkan pelayananan public. “Dengan harapan pemutahiran data akan menghasilkan daftar keluarga yang sesuai dengan kondisi nyata,ā€¯pungkasnya.(Sin/pendim0820)
Tinggalkan Balasan