Pangdam Kasuari Buka Apel Dansat 2022 : Kesiapsiagaan Satuan Hadapi Situasi Genting

Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI Gabriel Lema, S.Sos., saat membuka secara langsung kegiatan apel Komandan Satuan

MANOKWARI, ForumNusantaraNews – Tanggung jawab Kodam Kasuari di antaranya adalah menggelar dan membina satuan untuk kepentingan pertahanan wilayah Provinsi Papua Barat yang merupakan bagian dari pertahanan NKRI. Satuan harus siap dioperasionalkan setiap waktu apabila Negara membutuhkan terutama dalam menghadapi situasi yang genting.

Penekanan ini disampaikan Pangdam XVIII/Kasuari, Mayjen TNI Gabriel Lema, S.Sos., dalam amanatnya saat membuka secara langsung kegiatan apel Komandan Satuan (Dansat) Kodam XVIII/Kasuari T.A. 2022, di aula Makodam, Trikora, Arfai 1, Manokwari, Papua Barat, Senin (23/5/2022).

Di hadapan para peserta apel Dansat, Pangdam menyampaikan para peserta dituntut untuk dapat menemukan suatu konsep dan formulasi yang tepat bagaimana Dansat dapat menerapkan sistem pembinaan satuan (Binsat) yang diharapkan sehingga dapat tercapai profesionalisme prajurit.

“Untuk itu semua satuan jajaran Kodam perlu melaksanakan Binsat secara berjenjang, sistematis, terukur dan terpadu guna memperoleh kesiapan operasional dalam rangka melaksanakan tugas OMP maupun OMSP.”

“Apel Dansat ini merupakan media efektif bagi pimpinan untuk memberikan kesamaan pemahaman tentang kebijakan pimpinan Kodam XVIII/Kasuari dalam melaksanakan tugas pokok di samping juga untuk meningkatkan dan mengembangkan kemampuan Dansat dalam menyelenggarakan pembinaan satuan yang siap operasional, meningkatkan kesejahteraan prajurit serta memantapkan kemanunggalan TNI dengan rakyat melalui pembinaan teritorial,” ucap Pangdam.

Ia menambahkan, apel ini merupakan wahana untuk membahas berbagai hal yang terkait dengan kepemimpinan para perwira, sekaligus merupakan forum evaluasi hasil pembinaan satuan dan kepemimpinan para Dansat di tahun 2021 yang lalu.

”Hal yang perlu menjadi perhatian khusus saat ini adalah masalah tingkat disiplin anggota yang masih rendah yang menjurus pada terjadinya pelanggaran. Peran Dansat sangat penting, karena kualitas kepemimpinan menentukan maju mundurnya sebuah organisasi termasuk sebuah kesatuan,” tuturnya.

Tema apel Dansat kali ini yakni “Membangun Komandan Satuan TNI AD Yang Tangguh Guna Menjamin Terwujudnya Prajurit Dan Satuan TNI AD Yang Profesional Dan Sejahtera Sebagai Pilar TNI AD.”

Dalam apel Dansat ini juga diberikan penghargaan dan apresiasi oleh Pangdam Kasuari kepada para prajurit berprestasi yang bertugas di kewilayahan di antaranya Koptu Maximilian Pasaka (Babinsa Kampung Gar, Koramil 1803-02/Kokas), Koptu Nikodemus Yulianus Saiwini (Babinsa Kampung Meyerga, Koramil 1806-06/Meyado, Kopda Maikel Edwin Wakum (Babinsa Kampung Yenbuba, Koramil 1805-01 Waisai) dan Pratu Dani Rizki Kurniawan (Tamudi Kiban Yonzipur 20/PPA).

Ikut dalam kegiatan ini Kasdam XVIII/Kasuari, Brigjen TNI Yusuf Ragainaga, Irdam XVIII/Kasuari, Danrem 181/PVT, Danrem 182/JO, Kapoksahli Pangdam, Danrindam, para pamen Staf Ahli Pangdam, LO TNI AL, AU, para Asisten dan Kabalakdam XVIII/Kasuari serta para Dansat jajaran Kodam XVIII/Kasuari. (Pendam XVIII/Ksr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *