Pemdes Marengan Daya Maksimalkan Vaksinasi dan PCR



FORUMNUSANTARANEWS.COM

Sumenep - Pemerintah Sumenep terus lakukan pencapaian vaksinasi guna menciptakan kekebalan tubuh Masyarakat ( Herd Immunity ), agar masyarakat terlindungi dari penyebaran Covid - 19.

Rabu, ( 17 / 11 / 21 ) Pemerintahan Desa. Marengan Daya lakukan giat Vaksinasi dan Tes PCR untuk masyarakat di wilayah Pemerintahannya. Itu dilakukan sebagai wujud kepedulian terhadap kesehatan warganya serta bentuk dukungan penuh terhadap program Pemerintah dalam pencegahan penyebaran Covid - 19, dimulai pukul. 08.00 wib - 10.30 wib.



Pada kesempatan itu Pj. Kepala Desa Marengan Daya ( Amojo ) melalui Bendahara Desa ( Didik, panggilan ) menyampaikan bahwa pelaksanaan vaksinasi sekarang dilaksanakan satu minggu dua kali.

" Pelaksanaan vaksinasi hari ini juga dilakukan Tes PCR, yang mana semuanya tidak ada biaya atau gratis, Mas " , tutur Didik.

Selanjutnya Ia mengungkapkan bahwa pelaksanaan vaksinasi selanjutnya yaitu hari Minggu ( 21/11/21 ) dan terakhir program pelaksanaan Vaksinasi Tanggal 27 November 2021.

Foto : Atmojo, Pj. Kades Marengan Daya


Untuk diketahui pencapaian vaksinasi untuk Pemdes. Marengan Daya sudah mencapai sekitar 75 persen dari jumlah penduduk setempat, sisa 25 persennya diantaranya adalah karena faktor penyakit bawaan.

Dalam pantauan Media, Atmojo selaku Pj. setempat juga sempat dilakukan tes PCR. Menurutnya, itu dilakukan disamping untuk mengetahui kondisi kesehatannya Ia juga punya maksud dan tujuan untuk memberi motivasi kepada warganya agar termotivasi untuk bervaksinasi. ( BR )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *