PEMDES MOJOREMBUN GELAR ACARA STUNTING

Blora: – Persoalan stunting rupanya menjadi perhatian khusus di Desa Mojorembun.

Pasalnya menurut data dari Dinas Kesehatan Kabupaten Blora, Kecamatan Karadenan termasuk salah satu penderita stunting tertinggi di Kabupaten Blora

Sebab itu pentingnya digelar acara stunting oleh Pemerintah Desa Mojorembun.Sebagai bentuk kepedulian kepada mereka yang mengalami gizi buruk.

Acara dilaksanakan pada hari Rabu, 03/09/2024. Jam 09.00 Wib dini hari.
Dengan tujuan untuk memberikan sosialisasi, agar masyarakat lebih paham bagaimana caranya mengatasi percepatan pengentasan stunting di Desa Mojorembun.

Dalam kesempatannya, acara dibuka langsung oleh Syaifudin Zuhri Kepala Desa Mojorembun.

Tampak hadir Tanti bidan dari Kecamatan Kradenan. Ibu Kades selaku Ketua PKK bersama kadernya, dan Farida Sekretaris Desa sekaligus Wakil Ketua PKK Desa Mojorembun.

Acara dipimpin oleh Ibu Kades, dan selanjutnya sosialisasi oleh Tanti sebagai Bidan yang membidangi persoalan stunting.

Disampaikan oleh Ibu Kades begitu pentingnya permasalahan stunting dientaskan. karena demi membentuk anak bangsa yang cerdas untuk menyongsong masa depan yang lebih cemerlang.

“Baik kesehatan dan kemampuan Sumber Daya Manusianya (SDM).
Sehingga memang harus dimulai sejak usia dini,” himbaunya.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Tanti, bahwa sudah saatnya Masyarakat melakukan hidup sehat dan memberikan makanan kepada anak anak sejak usia dini

” Maka penting jadi rutinitas memberikan makanan yang bergisi, seperti makanan 4 sehat 5 sempurna”,kata Tanti dalam penyampaian sosialisasi terkait persoalan Stunting.***

Pewarta. : Joko
Penulis & Editor : Ajas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *