Pj.Sekda Tedi Zadmiko Pimpin Rapat Persiapan HUT Pesibar Ke-12
ForumNusantaranews.com PESISIR BARAT-Kepala Dinas Komunikasi Informatika Statistik dan Persandian Kabupaten Pesisir Barat Suryadi, S.IP., M.M., menginformasikan bahwa, Pj. Sekda Kabupaten Pesisir Barat (Pesibar), Tedi Zadmiko, S.KM., S.H., M.M., memimpin rapat persiapan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-12 Pesibar Tahun 2025, di ruang rapat Sekda Lantai 3 Gedung Marga Sai Batin, Kamis (10/4/2025).
Rapat tersebut juga dihadiri oleh Ketua Tim Penggerak-Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK), Dian Hardiyanti Dedi, S.ST., M.M., Ketua I TP-PKK, Dea Derika Topani, S.H., M.Kn., Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Audi Marpi, S.Pd., M.M., para kepala OPD, camat, dan unsur Forkopimda.
Kepada peserta rapat, Pj. Sekda, Tedi Zadmiko membahas berbagai agenda kegiatan yang akan digelar guna memeriahkan peringatan HUT ke-12 kabupaten terbungsu di Lampung itu pada 21-24 April mendatang, diantaranya kegiatan seni dan budaya, perlombaan rakyat, jalan sehat, upacara peringatan, serta malam puncak hiburan rakyat. Pemkab juga menggandeng tokoh masyarakat, pelaku Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM), serta generasi muda untuk ikut berperan aktif dalam menyukseskan rangkaian acara.
”Perayaan HUT Pesibar tahun ini bukan hanya seremoni, tetapi juga menjadi momentum untuk memperkuat kebersamaan dan menumbuhkan semangat membangun daerah,” ujar Pj. Sekda, Tedi Zadmiko.
Pj. Sekda, Tedi Zadmiko meminta panitia pelaksana untuk memastikan seluruh kegiatan berjalan lancar, tertib, dan bermanfaat bagi masyarakat. “Aspek keamanan, kebersihan, serta promosi pariwisata daerah juga menjadi perhatian utama,” tegas Pj. Sekda, Tedi Zadmiko.
Rapat persiapan tersebut akan kembali digelar membahas terkait koordinasi teknis lanjutan antar bidang agar seluruh agenda dapat terlaksana sesuai rencana. “Pemkab Pesibar berharap, peringatan HUT ke-12 ini menjadi cerminan kemajuan serta semangat gotong royong masyarakat Pesibar,” pungkas Pj. Sekda, Tedi Zadmiko.(Apri)