Makassar, forumnusantaranews.com
Presiden Kongres Advokat Indonesia (KAI) Indra Sahnun Lubis(ISL) Siti Jamaliah Lubis, S.H., diwakili Wakil Sekertaris Jendral (Wasekjen) DPP KAI ISL H.M. Aris Pangerang, mengangkat/melantik sejumlah advokat muda di Kota Makassar.
Kegiatan ini berlangsung di aula Manado room lantai 1 Hotel Kyriad Haka Makassar, Jalan H.I.A Saleh Daeng Tompo No.2, Losari, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar, 16 Desember 2022.
Acara di mulai dan dipandu oleh MC Jusnani Mahmud, S.H., sekitar pukul 14.00 WITA. Diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya di pandu oleh Andi Fajri, S.H.,M.H., dirangkaikan mengheningkan cipta di pimpin oleh Wasekjen DPP KAI ISL H.M. Aris Pangerang.
Laporan Ketua Panitia Pengangkatan/Pelantikan advokat Angkatan XXI DPD Kongres Advokat Indonesia ISL, Intan Nurcahya, S.H., dalam laporannya menyampaikan bahwa, Sesuai amanah Undang-Undang No. 18 Tahun 2003 Pasal 2 & 3 Tentang pengangkatan/pelantikan advokat, maka pada hari ini tanggal 16 Desember 2022, sebagaimana hasil rapat dan keputusan pimpinan DPD KAI Sulawesi Selatan menetapkan peserta calon advokat KAI yang telah memenuhi syarat pengangkatan advokat baik administrasi dokumen maupun administrasi lainnya. Adapun peserta yang akan dilantik pada hari ini berasal dari berbagai daerah di wilayah Sulawesi Selatan dan Barat.
Pembacaan Surat Keputusan DPP KAI ISL Nomor : 018/SK-ADV/DPP-KAI/XII/2022. Tentang pengangkatan sebagai advokat yang dibacakan langsung oleh Sekertaris DPD KAI ISL Sulawesi Selatan, Muhammad Achyar, H. Maya, S.Ag.,S.H.,M.H., dilanjutkan pengangkatan/pelantikan advokat oleh Wasekjen DPP KAI ISL H.M. Aris Pangerang, didampingi Dr. Syamsuddin Nur, S.H.,M.H.,CPM., Muhammad Achyar H.Maya, S.Ag.,S.H.,M.H., dan Andi Muhammad Guntur Sose, S.H.,MBA., sekaligus menyerahkan Surat Keputusan secara simbolis kepada advokat Muhammad Nickita Siswaka Samad, S.H. dan Sri Wahyuni, S.H.
Ketua DPD KAI ISL Sulawesi Selatan Dr. Syamsuddin Nur, S.H.,M.H.,CPM. Dalam sambutnya mengatakan, “Pengangkatan dan pelantikan yang dilaksanakan pada hari ini adalah yang ke tiga kalinya dalam tahun 2022 ini, kegiatan ini wajib diikuti bagi advokat KAI sebelum bersangkutan diambil sumpahnya di Pengadilan Tinggi Makassar, dan patut kita syukuri dan banggakan bahwa kegiatan ini berlangsung hikmat dan sukses.”
Lanjut Syamsuddin, “Pada kesempatan ini pula saya ucapkan terima kasih dan mengapresiasi serta penghargaan se tinggi-tingginya kepada panitia pelaksana dan pengurus DPD KAI ISL Sulawesi Selatan yang telah bekerja sungguh-sungguh tak kenal lelah sehingga kegiatan ini berjalan sukses, Kepada para advokat yang baru dilantik saya ucapkan selamat, pesan saya tetap menjaga nama baik KAI ISL, saling menjaga antara sesama sejawad advokat dimanapun berada.” Tuturnya.
Ditempat yang sama Wasekjen DPP KAI ISL H.M. Aris Pangerang, mewakili Presiden KAI Dalam sambutannya menyampaikan salam hormat dan bahagia kepada para advokat yang baru saja di lantik, “Atas nama DPP Presiden KAI ISL, menitip salam hormat, bahagia dan salam sehat selalu kepada para advokat baru saja dilantik, tahap demi tahap telah di lalui untuk menjadi advokat, tinggal satu tahap lagi yaitu penyumpahan di Pengadilan Tinggi(PT) Makassar, rentetan yang dilalui ini adalah perintah Undang-Undang oleh sebab itu saya instruksikan kepada DPD KAI Sul-Sel agar di maksimalkan dalam bulan ini dilakukan penyumpahan di PT Makassar, kepada para advokat yang baru dilantik atas nama DPP KAI saya ucapkan selamat dan sukses atas meraihnya predikat baru sebagai advokat, jaga nama baik organisasi dan hargai pribadi advokat.” Jelasnya.
Diakhir acara pembacaan Do’a oleh Ustadz Amran Hamdy, S.H.,M.M. dan sesi foto bersama.
Acara ini turut di hadiri Bendahara DPD Jumiati Reston, S.H., Ketua DPC KAI Makasaar, Pieter Tanalepy, S.H, Ketua DPC KAI Soppeng Andi Zainal Walinono, S.H., Ketua DPC KAI Gowa Dr. Husniar Darsis, S.H.,M.H., pengurus DPD KAI ISL Sul-Sel dan keluarga peserta pelantikan.
Tinggalkan Balasan