Probolinggo,forumnusantaranews.com – Komandan Kodim 0820/ Probolinggo Letkol Arh Arip Budi Cahyono berkesempatan membuka kegiatan Pendidikan Wawasan Kebangsaan Dan Bela Negara Mahasiswa baru tahun akademik 2022/ 2023 Universita Panca Marga ( UPM ). Bertempat di Lapangan Upacara Makodim 0820/Probolinggo, jalan Panglima Sudirman No.73 Kota Probolinggo. Jumat, (14 -10-2022).
Kegiatan yang berlangsung selama dua hari tersebut dimaksudkan untuk membentuk karakter dan mental tangguh melibatkan 500 Orang Mahasiswa Baru UPM tahun ini.yang di isi dengan kegiatan pemberian wasbang,pelatihan dasar PBB dan kegiatan outbound serta diakhiri jalan dari makodim 082/ Probolinggo hingga Universitas Panca Marga sebagai tradisi untuk menjadi mahasiswa universitas Panca Marga yang berjarak kurang lebih 4 Km.
Dalam amanatnya, Letkol Arh Arip Budi Cahyono selaku inspektur upacara mengatakan bahwa UPM yang bekerjasama dengan Kodim 0820/ Probolinggo bertujuan memberikan pembinaan sebagai wujud implementasi pelaksanaan program bela negara. merupakan salah satu pengetahuan penting bagi Warga Negara Indonesia,terutama bagi pemuda dan pemudi generasi penerus yang kelak akan menjadi seorang pemimpin bangsa.
Kapten Arh I Made Lugianta saat diwawancarai oleh awak media menyatakan bahwa Wasbang adalah konsep yang membedakan bangsa Indonesia dengan bangsa-bangsa lain di dunia ini. Membangun Jiwa patriotisme generasi muda kecintaan kepada Bangsa dan Negara, maka generasi penerus bangsa harus dibekali ilmu- ilmu bela negara kepada kaum milenial untuk menyongsong Indonesia Emas.
“Yang mana, hal ini dalam rangka menyiapkan mental perjuangan adik adik mahasiswa dalam rangka menempuh pendidikan di Universitas Panca Marga,” kata I Made Lugianta
Dirinya pun berharap materi yang telah diberikan oleh Instruktur dapat memberikan manfaat sekaligus menjadikan mereka berkarakter tangguh dan bedisplin tinggi.
Sementara itu, Ketua Dewan Pembina Yayasan Panca Marga Probolinggo Supriyono. menyampaikan ucapan terima kasih kepada Instruktur yang sudah berkenan melatih para mahasiswa baru.”Saya berharap karakter mereka bisa terbentuk dan menjadi siswa yang siap untuk menempuh pendidikan di Universitas Panca Marga,” ungkap Supriyono (sin/ Pendim 0820 )
Tinggalkan Balasan