Tanah bumbu,Forumnusantaranews.com
Tanah bumbu,Jum’at 08 April 2022 Pemerintah kabupaten tanah bumbu Memperingati hari jadinya yang ke-19 tahun Kabupaten tersebut berdiri,berlangsung Hikmat,karena bertepatan bulan Ramadhan 1443.H di laksanakan di Halaman Kantor Bupati Kabupaten tanah bumbu,gunung tinggi.
Meski berbeda dari biasanya,karena bertepatan bulan puasa Ramadhan,Acara di kemas dengan buka puasa dan Sholat berjamaah dengan pakaian wajib Serba putih,menambah hidmat,dengan Nuansa Relegi.bulan Ramadhan Nampak jelas terlihat.
Peringatan harjad ke-19 kali ini mengusung tema “Mewujudkan Tanah Bumbu Menuju Serambi Madinah dengan Meningkatkan Sumber daya Manusia yang Produktif,Cinta Al-Qur’an dan Berahlak Mulia”
Bupati dr.HM.Zairullah Azhar dalam Sambutannya mengungkapkan “Hari ini hendaknya di peringati dengan penuh semangat,kebersamaan,untuk membangun daerah yang bermottokan Bersih,Syukur,jujur dan damai “Bersujud” untuk menuju serambi Madinah.
Dalam menuju serambi Madinah ini, Pemerintah daerah telah melakukan pembangunan puluhan rumah tanfidz yang tersebar di 12 kecamatan dan desa di wilayah bumi bersujud.
Selain itu,Saat ini Sepanjang jalan perkotaan juga sudah dihiasi dengan tulisan bernuansa islami,dan hal ini terus di tingkatkan,”Pungkasnya
Saat ini semua patut bersyukur,karena tanah bumbu mendapat penilaian terbaik se kalimantan dari Menteri Kesehatan RI dalam Penanganan Covid19 dan Capaian Vaksinasi.tentu kita sangat berterima kasih kepada dinas kesehatan tanah bumbu yang sudah bekerja maksimal,”jelasnya
Di paparkannya lagi,Mengenai Perjuangkan Pembangunan Bendungan Kusan,langkah ini menjadi peluang besar,ketika kalimantan selatan menjadi tetangga dekat Nusantara sebagai ibu kota Negara (IKN) baru indonesia.
Dihadapkan dengan kondisi peluang,peningkatan sektor ekonomi dan pariwisata daerah menjadi sorotan,kesempatan terbuka,tanah bumbu bisa menjadi Pemasok utama IKN untuk tanaman pangan,untuk itu,setor ekonomi menjadi hal yang harus di awasi melalui startegi peningkatan kualitas dan kapasitas pertanian serta sistim yang menunjang masyarakat.
Belum lama ini,Bupati juga teken MoU dalam pengembangan inovasi teknologi pertanian,pengelolaan sistim pertanian lahan rawa berbasis kearifan lokal dan teknologi tepat guna sfesifik lokasi serta meningkatkan pengetahuan dan keterampilan petani.
Tanah bumbu dengan memiliki luas lahan sekitar 10 Ribu hektar yang perlu didorong dalam peningkatan kapasitas dan produktivitas pada sektor pertanian yang tepat.
Di sebutkan Bupati Zairullah,jika bendungan itu di bangun maka berDampak pula pada Peningkatan perekonomian masyarakat tanah bumbu,baik sektor pertanian,perkebunan,perikanan,pencegah banjir dan terpenuhinya air bersih.
” Mohon do’a nya saat ini kita sedang berjuang untuk membangun bendungan kusan ,” harapnya.
Juga terkait lapangan pekerjaan dan pembangunan daerah,Pemerintah sangat berterima kasih kepada PT.Jhonlin group yang telah membantu dalam memajukan pembangunan di daerah.yaitu dengan membangun industri,mulai dari Pabrik bio diesel,Pabrik minyak goreng dan Smilter.
Peringatan harjad ke-19 kabupaten tanah bumbu kali ini di hadiri Gubernur kalsel yang diwakili Sekdaprov Roy Rizali Anwar,Kata DPRD Provinsi Kalsel H.Supian.HK Seluruh perwakilan kabupaten dan kota ,Forkopimda,MUI,Seluruh kepala SKPD dan Sejumlah tamu undangan lainnya.@mir,FNNews.com
Tinggalkan Balasan