Himaprodi S1 Kesmas FKM UIT Bersama Dosen dan Fakultas Hukum Adakan PKM di SDN Bayang Makassar

Makassar, forumnusantaranews.com

Himaprodi S1 Kesmas FKM UIT bersama dosen Prodi S1 Kesmas dan Fakultas Hukum mengadakan Pengabdian
Kepada Masyarakat (PKM) berlokasi di SD Negeri Bayang Kota Makassar padal 3 Desember 2022 .

Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan edukasi kepada siswa terkait kesehatan dan pembangunan karakter, dengan mengusung tema “Bangkit Indonesiaku Sehat Negeriku.”

Dekan prodi S1 kesmas Marthyni SKM M.kes mengucapkan terima kasih kepada pihak SDN Bayang yang telah menerima Himaprodi bersama Dosen UIT untuk melakukan pengabdian bersama.

Kegiatan ini di buka langsung oleh kepala sekolah SDN Bayang Kadarisman, S.Pd . Dengan mengucapkan rasa syukur dan menyambut hangat kehadiran Himaprodi beserta Dosen UIT di SDN Bayang. “Saya bersyukur atas adanya kegiatan PKM di sekolah ini dan saya berharap kegiatan ini berkesinambungan.” Harapnya.

Dalam pelaksanaan kegiatan PKM ini terdapat 7 tema masing-masing, dari aspek kesehatan yakni terkait stunting, pemilihan makanan/jajanan sehat, PHBS, edukasi Tuberkulosis pada anak dan cacingan pada anak. Dari aspek hukum yakni pendidikan anti korupsi sejak dini dan bullying.

Adapun Dosen Prodi Kesmas FKM UIT yang terlibat pada PKM ini adalah Marthyni SKM M.Kes , Dr. Rosdiana SKM M.Kes , Nismawati S,Si , M.Kes , Drs. Hanafi A Kadir SKM M.Kes , Jusman Usman SKM M.Kes , Rahma Sri Susanti SKM M.Kes , Riswan SKM M.Kes , Rosdiana SKM M.Kes . Dan dosen Fakultas Hukum terdiri dari Dr. Andi Sri Rezky Wulandari, S.H.,M.H., Dr. Lisa Mery S.H.,M.H., Habiba S.H.,M.H., Harlina, S.H.,M.H., Dr. Mira Nila Kusuma Dewi, S.H.,LLM., M.Kn., dan Kepala Humas UIT, Beddu Lahi, S.Sos, M.Si.

Kegiatan ini berjalan sukses dan lancar seluruh peserta antusias mengikuti acara ini dan senang mendapatkan door price dari panitia.

“Saya berharap kegiatan ini dapat menambah edukasi siswa dan bernilai ibadah” ujar Muhammad fariq , ketua panitia PKM.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *