Makassar,forumnusantaranews.com –
Fakultas Hukum Universitas Indonesia Timur (FH-UIT) menyelenggarakan Webinar bekerjasama dengan Prodi Ilmu Hukum Fakultas Syariah dan Hukum Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar, 7/12/2020. Kegiatan Webinar ini dengan mengusung Tema “Penegakan Hukum Lingkungan dan Kehutanan di Indonesia”
Ketua Panitia Andi.Sri Rezky Wulandary,SH.MH melalui laporannya menyampaikan bahwa “Kegiatan tersebut bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai Penegakan hukum lingkungan sekaligus wujud sumbangsih pada pemerintah dalam mewujudkan pembangunan hukum khususnya pada penegakan hukum lingkungan dan kehutanan di Indonesia.”
Narasumber yang dihadirkan pada kegiatan melalui virtual tersebut yaitu Dodi Kurniawan, Spt,.MH yang juga merupakan Kepala Balai Gakkum LHK Wilayah Sulawesi. Narasumber lainnya dari akademisi Fakultas Hukum UIT yakni Resdianto Willem,SH,LLm,M.Kn dan Narasumber ketiga Dr.Rahman Syamsuddin,SH.MH yang merupakan Ketua Prodi Ilmu Hukum Fakultas Syariah dan Hukum UIN Alauddin Makassar.
Moderator kegiatan ini, Arry Wirawan,SH.MH Dosen Fakultas Hukum UIT, Menurut Arry Wirawan, ke depan tentu kegiatan seperti ini harus terus dilakukan sebagai wujud pelaksanaan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
Tinggalkan Balasan