JAKARTA, ForumNusantaraNews – Polri menggelar kegiatan Nusantara Gemilang dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-76 pada 1 Juli 2022 mendatang.
Kadiv Humas Polri Irjen Dedi Prasetyo mengungkapkan bahwa, acara ini menggelar perlombaan pentas seni budaya yang multikultural menjadi ajang untuk membangun kebersamaan, keberbauran dan keakraban.
“Untuk menunjukan kebersamaan, keberbauran dan keakraban ini kepada masyarakat Indonesia dan dunia,” kata Dedi kepada wartawan, Rabu (22/6/2022).
Menurut Dedi, kegiatan ini bermakna, lahirnya sebuah paduan kebersamaan dengan saling menghormati dan meyayangi serta menyelaraskan segala macam keberagaman lingkungan sosial budaya.
“Kehidupan masyarakat Indonsia yang berasal dari beragam latar belakang suku, budaya, agama, tradisi, pendidikan, ekonomi merupakan kodrat yang harus diterima oleh Bangsa Indonesia,” ujar Dedi.
Pada hal ini, menekankan kepada karya dan kreativitas yang berbasis seni dan budaya Indonesia yang menjadi ciri khas daerah masing-masing, seperti tarian nusantara, grup vocal atau grup musik nusantara, performing Art Nusantara dan unsur kreativitas lain yang menarik, dibawakan ke atas panggung.
Dedi menuturkan, setelah melakukan seleksi tiap wilayah, 16 tim terpilih diterbangkan ke Jakarta untuk melakukan proses karantina atau pembekalan persiapan menuju Semi Final dan Grand Final.
Kemudian, melakukan pembekalan/ workshop pelajaran etika, olah tubuh, olah vocal, olah gerak, manajemen seni pertunjukan dan sebagainya. Dari hasil workshop tersebut akan digarap langsung oleh Denny Malik sebagai Creative Director untuk perform malam Grand Final (Kolaborasi Karya 30 Menit).
“Pada saat malam Semi Final dan Grand Final peserta diharapkan membawa garapan kreativitas yang baru selain proses seleksi wilayah, ditampilkan selama 3 sampai 5 menit Instrument musik dan pakaian dianjurkan untuk menunjukkan unsur keindahan dan kebudayaan tanpa menghilangkan asas kesopanan. Seluruh peserta wajib mengikuti seluruh rangkaian bacara dari kegiatan Nusantara Gemilang,” papar Dedi.
Selama karantina peserta akan dinilai prosesnya, akan ada juara tambahan untuk perorangan dalam etika dan kepribadian atau Juara Terbaik Peserta untuk Persahabatan dan Kepribadian.
“Kreasi 16 Tim terpilih akan diunggah di channel Youtube untuk bisa disubscript dan dilike oleh masyarakat, keluarga, kerabat, teman, penggemar peserta,” tutup Dedi. (**)
Tinggalkan Balasan