Kepala Pangkalan Bakamla Minahasa Berganti

Kepala Pangkalan Bakamla Minahasa berganti

MINAHASA, ForumNusantaraNews – Kepala Pangkalan Bakamla Minahasa berganti. Hal tersebut dikukuhkan dalam upacara pelantikan Kolonel Bakamla Tatang, CHRMP di atas KN Gajah Laut 404, kemarin.

Pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Kepala Zona Bakamla Tengah Laksma Bakamla Hanarko Djodi Pamungkas sebagai tindak lanjut dari Surat Perintah Kepala Bakamla RI Laksamana Madya TNI Dr. Aan Kurnia Nomor KP.08.01/904/2022 tanggal 6 September 2022.

Jabatan Kepala Pangkalan Bakamla Serei sebelumnya diemban oleh Kolonel Bakamla Asep Budiman dan saat ini menduduki jabatan baru menjadi Kepala Puskodal Bakamla.

Inspektur Upacara Kepala Zona Bakamla Tengah Laksma Bakamla Hanarko Djodi Pamungkas dalam sambutannya, pergantian jabatan dalam suatu organisasi merupakan hal yang sering dilaksanakan dan penyegaran bagi personel Bakamla RI.

Sebagai Kepala Pangkalan Bakamla Minahasa yang baru diharapkan tetap bersinergi dan berkoordinasi dengan Pemerintah Daerah dalam menjalankan tugas Keamanan dan Keselamatan Laut di Wilayah kerja Zona Bakamla Tengah.

“Laksanakan monitoring Patroli Bersama dengan Instansi Terkait yang sedang berjalan sebagaimana penerapan PP 13 Tahun 2022,” perintah Laksma Bakamla Hanarko Djodi kepada Kepala Pangkalan Bakamla Minahasa yang baru. Akhir Upacara Pengukuhan ditutup dengan Foto bersama.

Autentifikasi : Pranata Humas Ahli Muda Kapten Bakamla Yuhanes Antara, S. Pd.
Foto-foto : Humas Bakamla RI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *