Probolinggo,forumnusantarranews.com-Sukseskan progam balita sehat, Babinsa Koramil 0820/13 Krejengan dampingi Bidan Desa laksanakan Posyandu. Hal ini dilakukan oleh Babinsa Koramil 0820/13 Krejengan Serka Budi Hartono bersama Bidan Desa di Posyandu Permata Desa Gebangan Kecamatan Krejengan Kabupaten Probolinggo.
Senin.(27/7/20).
Serka Budi Hartono bersama Bidan Desa dan para Kader Posyandu melaksanakan kegiatan Posyandu, membantu penimbangan Balita serta pengecekan kesehatan Ibu hamil yang dilakukan rutin setiap bulan. Kegiatan ini bagian dari upaya terciptanya pemeliharaan kesehatan di setiap warga masyarakat, yang dilakukan pihak Dinas Kesehatan dalam hal ini Puskesmas sebagai tempat pelayanan bagi warga yang ada.
Ibu Tika selaku Bidan Desa merasa sangat terbantu dengan adanya Babinsa yang selalu siap membantu dalam melaksanakan pendampingan Posyandu yang ada di Desa yang dilaksanakan rutin setiap bulan. Dengan kegiatan penimbangan serta pemeriksaan yang rutin dan berkesinambungan pada setiap Balita ataupun Ibu hamil ini tentunya dapat mencegah maupun meminimalisir gejala penyakit pada pasien apalagi situasi pandemi seperti saat ini balita dan ibu hamil perlu diperhatikan kesehatannya. ungkapnya.
Disela-sela kegiatannya melaksanakan pendampingan Serka Budi Hartono Babinsa Koramil 0820/13 Krejengan menyampaikan kepada awak media” tantangan utama dalam pembangunan suatu bangsa adalah membangun sumber daya manusia yang berkualitas, sehat, cerdas dan produktif. Melalui program Posyandu diharapkan dapat mengatasi permasalahan terkait kesehatan bagi Balita dan Ibu hamil. Dengan kegiatan penimbangan serta pemeriksaan yang rutin maka Balita dan Ibu Hamil dapat terantisipasi timbulnya penyakit. Lebih baik mencegah daripada mengobati”.
Serka Budi Hartono menambahkan “Disisi lain melalui Posyandu dapat dijadikan sarana untuk sosialisasi menjaga kesehatan anak dan Ibu hamil terlebih masalah program perbaikan gizi. Bagaimanapun kesehatan harus dinomor satukan. Keluarga adalah harta bagi kita semua. Saya mengajak kepada ibu-ibu yang memiliki Balita untuk rutin membawa Balitanya ke Posyandu sesuai jadwal yang ditentukan, hal ini guna memudahkan petugas dalam deteksi dini jika terjadi keluhan atau tanda-tanda sakit pada anak dan Ibu Hamil. ” Pungkasnya.
(Cakra393/sin).
Tinggalkan Balasan