Bojonegoro ;- SMP Negeri Kasiman Bojonegoro, gelar acara Purna Wiyata, pelepasan dan perpisahan dengan penuh kebahagian.
Acara Purna Wiyata SMP Negeri Kasiman Bojonegoro itu, bertempat di aula SMK Negeri Kasiman, dimulai sejak pukul 8.30 WIB dini hari, Sabtu, 25/05/2024.
Dalam acara tersebut, gelar pertunjukan pentas seni, seperti pembacaan puisi, seni tradisional yang diperankan oleh siswa siswi SMPN Kasiman.
Serta diiringi oleh musik orgen tunggal disela sela acara, sehingga menambah semarak suasana pagi di aula SMKN Kasiman.
Sholihin Kepala Sekolah SMPN Kasiman dalam sambutannya mengucapkan rasa syukur atas terselenggaranya acara yang hampir rutin diselenggarakan setiap tahun.
Serta tidak lupa mengucapkan rasa terima kasih kepada semua pihak yang turut mendukung suksesnya acara Purna Wiyata Siswa siswi kelas 9 SMPN Kasiman.
” Sebenarnya acara ini adalah pelepasan anak anak Bangsa untuk melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya.Dan demi mewujudkan cita cita mereka di masa depan nanti.
Semoga ilmu yang mereka dapatkan di SMPN Kasiman bermanfaat dan membawa berkah.
Serta cita cita mereka tercapai.Amin.” demikian kata Sholihin dalam sambutannya melepas langkah anak didiknya.( Ajas )
Tinggalkan Balasan